Pecinta film fantasi pasti sering melihat suatu tempat menakjubkan yang penuh dengan petualangan, magis, istana yang megah dengan panorama yang indah. Tempat tersebut biasa disebut negeri impian atau negeri dongeng karena biasanya hanya terdapat di dunia dongeng. Namun ternyata ada beberapa tempat di dunia ini yang keindahannya mirip dengan pemandangan negeri dongeng, berikut daftar 5 Tempat Indah Bagaikan Negeri Dongeng.
1.Colmar – Perancis
Daerah Colmar di Perancis telah dinyatakan sebagai kota yang paling indah di Eropa. Kota Kecil di Alsace ini terkenal bukan hanya karena arsitektur kota tuanya yang berwarna warni. Colmar, namun juga dikenal sebagai Pusat Alsatian Wine, sebuah kota yang sangat ideal untuk perkebunan angggur. Kota ini memiliki kanal-kanal yang diapit dengan bangunan indah, mirip dengan kota Venesia di Italia. Tak heran jika kota ini dijuluki sebagai Venesia Kecil (La Petite Venise).
2.Pulau Faroe – Denmark
Pulau Faroe berada di antara Iceland dan Norwegia, di tengah-tengah Gulf Stream pada Samudra Atlantik Utara. Terdiri dari 18 pulau, Pulau Faroe memiliki pemandangan yang indah dan dramatik. Anda dapat melihat puncak gunung berapi yang memukau dengan deburan ombak di garis pantainya yang berbatu-batu. Pulau ini menampilkan pemandangannya yang membuat kita terbawa jauh ke dalam dunia fantasi daripada dunia nyata.
3.Cappadocia – Turki
Cappadocia yang terkenal ini terletak di tengah Turki dan sangat terkenal untuk kerajinan pot serta formasi batu yang unik dimana para rakyat zaman dahulu mengukir rumah mereka dan juga gereja di batu-batu tersebut. Lebih menarik lagi, Anda dapat melihat formasi bebatuan yang unik dan indah tersebut dari atas balon udara.
4. Greenland
Greenland adalah sebuah alam liar dengan pemandangan berupa pepohonan, danau es, dan perbukitan. Di sini belum terdapat banyak jalan dan alamnya umunya belum terjamah. Meskipun dingin, Greenland adalah sebuah tempat yang sangat menakjubkan dengan auranya yang magis dan rumah-rumahnya yang berwarna-warni.
5.Danau Bled – Slovenia
Blejsko Jezero atau Danau Bled, merupakan salah satu tempat yang paling indah. Melihat dan berkunjung ke danau tersebut, pengunjung akan merasa seperti di dunia dongeng. Terdapat sebuah gerejad di tengah danau tersebut yang bernama Cerkev Marijinega Vnebovzetja. Gereja tua ini dibangun pada abad ke-15.
Tertarik mengunjungi tempat-tempat indah tersebut? Segera pesan tiket pesawat ke negara tujuan di panorama-tours.com